Rendahnya tingkat pendidikan warga Desa. Negara Batin Kec. Jabung Lampug Timur, menjadikan mahasiswa Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI) Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FIDIKOM) UIN Jakarta, terpanggil untuk memberikan motivasi serta sosialisasi profil kampus UIN bagi siswa SMA Negeri 1 Jabung.
Kegiatan ini dimaksudkan untuk merubah pola pikir, memberikan harapan, dan semangat belajar bagi siswa agar mereka memiliki kemauan untuk melanjutkan pendidikannya ke ke jenjang lebih tinggi, karena pendidikan di Desa tersebut mayoritas hanya sampai SMA, alasannya rata-rata dari mereka karena kondisi ekonomi yang lemah.
Sosialisasi diberikan kepada siswa agar mereka mengetahui bagaimana keadaan kampus UIN Jakarta, serta berbagai informasi terkait kesempatan mendapatkan beasiswa, melihat semangat mereka ketika mengikuti kegiatan, menunjukan bahwa sebenarnya mereka ingin kuliah saat diputarkan video profil UIN.
sumber:
http://www.uinjkt.ac.id/id/mahasiswa-ajak-remaja-lampung-kuliah-ke-uin-jakarta/
Comments
Post a Comment